Prejudize, unit hardcore asal Bandung, tak pernah kehabisan semangat untuk menciptakan nomor-nomor penuh energi. Kali ini, mereka mempercepat langkah menuju debut album dengan merilis nomor tunggal “Blazing Pledge” pada 8 November 2023 melalui platform digital. Dalam atmosfer yang penuh kesengsaraan, mereka memberikan apresiasi kepada orang-orang yang tetap gigih menjalani hidup, sambil menegaskan komitmen mereka terhadap sikap positif melalui lagu ini. Dengan lambang anjing galak di sampulnya, “Blazing Pledge” menjadi refleksi kesungguhan mereka untuk menghadapi segala persoalan.
Prejudize tidak hanya mengandalkan visual dan narasi, tapi juga membangun atmosfer berapi-api melalui tatanan audio yang memadukan harmoni hardcore beatdown dan riffs metal. Mereka menghadirkan pengalaman baru dengan menyuntikkan unsur elektronik ke dalam lagu hardcore mereka, menunjukkan bahwa mereka adalah unit eksploratif yang tidak takut untuk mendobrak batasan musik. Single ini dirilis secara mandiri, diikuti dengan kabar perilisan t-shirt dan rencana peluncuran album penuh pada tahun mendatang. Dengarkan “Blazing Pledge” di berbagai kanal musik digital dan nantikan lebih banyak dari Prejudize!